Friday, December 23, 2016

West Kowloon: Hong Kong Nursery Park

Masih berbicara mengenai Hong Kong yang nggak ada habisnya. Negara sekecil ini, bahkan lebih kecil dari Yogyakarta tapi menyimpan berbagai aset wisata yang super buanyak. Setelah minggu lalu saya membahas tentang Ocean Park yang cukup terkenal di Hong Kong, kali ini kita beralih ke wilayah Kowloon tepatnya di West Kowloon. Lokasi ini agak asing bagi karena saya baru tau seminggu yang lalu, itu pun gara-gara 'partner in crime' saya yang gogling lokasi.
 
West Kowloon adalah wilayah Kowloon bagian barat yang hampir seperempat wilayahnya dipenuhi dengan bangunan baru yang terletak bersebelahan dengan pelabuhan di jantung Hong Kong. Konstruksi di West Kowloon dimulai pada akhir 2013, dan bagian Nursery Park baru saja dibuka untuk umum yang biasanya diadakan acara dan berbagai festival sepanjang tahun. Saat saya berkunjung ke lokasi ini, sebagian fasilitas taman dan bangunan masih dalam masa rekontruksi dan ada juga yang baru mulai di bangun. 


MTR Kowloon Station


Public space biasanya memang jadi incaran bagi penduduk Hong Kong. Selain free juga dilengkapi fasilitas yang sangat memadai yang menambah daya tarik para pengunjung. Seperti public space pada umumnya, West Kowloon dilengkapi dengan fasiltas seperti kios, lapangan rumput yang luas, taman, toilet, sunset hunting area, dan penyewaan sepeda (SmartBike).

SmartBike, kamu bisa menyewa berapa jam kamu suka


Piknik bersama keluarga memang asik, apalagi cuaca cukup mendukung


Khusus pengunjung yang ingin menyewa sepeda, kamu bisa menyewa di pintu masuk taman. Dengan membeli kartu isi ulang seharga 50 HKD, namun hanya 40 HKD yang bisa digunakan untuk menyewa sepeda, yang 10 HKD harga kartu isi ulang. Biaya penyewaan per jam adalah 25 HKD, jadi kamu bisa menentukan sendiri mau menyewa berapa jam dan tinggal isi ulang kartunya. 


Kapal-kapal dipinggir Victoria Harbour, tepat disepanjang jalan ke taman


Selain kamu bisa menikmati panorama dari Victoria Harbour di sepanjang taman, kamu bisa juga bergabung dalam workshop tentang edukasi pengenalan beberapa tanaman atau pohon yang ada di sekitar taman. Kamu bisa lebih mengenal dunia tumbuh-tumbuhan yang ada di sekitar dan pemahaman bagaimana sistem tanaman dibudidayakan di Hong Kong.

Salah satu bangunan yang terkenal di wilayah West Kowloon adalah M+, namun hingga saat ini M+ masih dalam tahap pembangunan. Tetapi sebagian bangunan ini sudah digunakan untuk beberapa pameran, ketika saya kesana sedang berlangsung pameran dengan tema desain gedung M+ Shifting Objectives. Pameran ini menampilkan beberapa desain dari gedung M+ yang digarap oleh beberapa arsitek Hong Kong dan luar negeri. Pameran ini berlangsung sejak bulan November - akhir Desember 2016.



Bersantai sambil menikmati pemandangan

Nah, penasaran kan dengan isi pameran tersebut? Karena tempat ini masih tergolong baru bagi para pengunjung, jadi kamu bisa memanfaatkan moment ini untuk lebih leluasa mengeksplor objek West Kowloon. Akses ke lokasi sangat mudah, dari MTR Kowloon Station kemudian pilih exit E5 lalu ikuti petunjuk arah ke Kowloon Cultural District. Kemudian nyebrang jembatan, dan sampailah kamu di pintu masuk taman. 

No comments:

Post a Comment